Apa yang kamu lakukan saat smartphone kesayangan kotor terkena minyak, makanan atau lumpur? Tentu saja hal paling umum dan aman yang pertama kali akan dilakukan adalah mengelapnya dengan kain halus.
Namun tahukah kamu, salah satu produsen asal Jepang, Kyocera, kini memberikan solusi terhadap permasalahan ini. Ia melahirkan smartphone Android yang tidak sekedar tahan air saja, melainkan dapat dicuci menggunakan sabun, dilakukan layaknya kamu mencuci pakaian atau perabotan makanan.
Smartphone unik dan inovatif ini bertajuk Kyocera DIGNO Rafre. Selain memiliki kemampuan yang dapat dicuci dengan sabun, perangkat ini pun mempunyai ketangguhan yang baik berkat adanya sertifikasi IPX5/8 yang membuatnya tahan air dan debu.
Dalam pengembangan DIGNO Rafre, sang produsen pun menguji perangkat ini dengan memasukkan ke dalam air pada suhu mencapai 43 derajat celcius, kemudian melakukan pengujian pada suhu dingin, serta menyatakan bahwa perangkat tersebut memiliki desain yang tangguh untuk menahan getaran, guncangan dan suhu ekstrem.
Baca juga: Kyocera Hydro Wave, Ponsel Outdoor Asyik Buat Teman Liburan
Dalam peluncuran yang dilakukan di Jepang, Kyocera menghadirkan 3 varian warna, yakni Coral Pink, Cashmere White, dan Marine Navy. Mengusung layar sentuh TFT seluas 5 inci dengan resolusi HD 1280 x 720 piksel, bagian layar pada smartphone ini pun telah dilapisi kaca Dragontrail sehingga memberikan perlindungan ekstra untuk menahan goresan.
Kyocera DIGNO Rafre
Spesifikasi lainnya, smartphone yang dijalankan pada OS Android 5.1 Lollipop ini didukung RAM berukuran 2 GB. Selain itu, hadir pula internal storage berkapasitas 16 GB yang dapat diekspansi melalui slot microSD hingga 128 GB. Untuk penggunaan chipset, Kyocera memercayakan Qualcomm Snapdragon MSM8916 dengan prosesor Quad Core.
Kyocera DIGNO Rafre juga menawarkan dukungan fitur dual kamera, sensor CMOS 13 MP pada sisi belakang, dipadukan kamera CMOS 2 MP di bagian depan. Untuk konektivitasnya, perangkat ini dapat dijalankan pada jaringan 4G LTE, VoLTE, dan WiMAX 2 +, dilengkapi dengan fitur pendukung seperti WiFi 802.11b/g/n/ dan Bluetooth 4.1.
Untuk mendukung penggunannya, perangkat ini dilengkapi baterai berkapasitas 3,000 mAh. Kyocera sendiri mengklaim bahwa ketahanannya mencapai 790 jam stand-by.
Perangkat inovatif ini rencanannya hanya akan dijual di pasar Jepang, belum direncanakan untuk dijual di negara lain. Dilansir Digital Trends, perangkat ini akan dibandrol seharga US$ 460 atau sekitar Rp 6.5 jutaan.
Baca juga artikel