Desain Baru dengan Bodi yang Lebih Membulat
Melanjutkan kesuksesan dari iPhone 5, Apple meluncurkan generasi terbaru dari iPhone, yakni iPhone 6. Dari segi tampilan, terdapat banyak perubahan yang dihadirkan oleh Apple.
Mulai dari desain bodi yang kini lebih besar dan mengusung sudut yang membulat hingga ketebalan bodi yang semakin tipis. Ya, HP Apple iPhone 6 hanya memiliki bodi setebal 6,9 mm saja.
Perbedaan ini terasa cukup signifikan jika dibandingkan dengan iPhone 5 yang lebih tebal dan mengotak. Selain itu, dimensi dari Apple iPhone 6 sekarang sudah lebih besar, yakni 138,1 x 67 x 6,9 mm dengan bobot 129 gram.
Apple iPhone 6 juga hadir dengan ciri khas terbarunya yakni garis antena di belakang bodi. Tak lupa juga logo Apple berkilau yang sudah menjadi ciri khas dari produk Apple terpampang di bagian tengah belakang bodi.
Sama seperti iPhone generasi sebelumnya, di generasi terbaru ini Apple masih menghadirkan pilihan warna premium yang sama, yakni Space Gray, Silver dan Gold. Sebagai smartphone premium, harga Apple iPhone 6 sendiri dibanderol dengan cukup tinggi.
Layar Lebih Besar dan Tahan
Berbeda dengan generasi sebelumnya yang memiliki layar berukuran mungil, kini HP iPhone 6 sudah dibekali dengan layar berukuran lebih besar. Hal ini menjadi salah satu inovasi Apple dalam bersaing dengan smartphone lain yang ramai-ramai beralih ke ukuran layar lebih besar.
Layar Apple iPhone 6 sendiri berukuran 4,7 inci dengan panel IPS LCD dan resolusi sebesar 750 x 1334. Meski masih memakai panel IPS, tapi layar IPS milik Apple memiliki kualitas yang jauh lebih baik daripada panel IPS di pasaran.
Layar milik Apple iPhone 6 juga dilengkapi dengan beberapa fitur dan teknologi terbaru. Salah satunya adalah oleophobic coating dan Ion-strengthened glass yang membuat daya tahan dari layar ini lebih kuat.
OS dan Chipset Terbaru dari Apple
Sudah menjadi kebiasaan Apple dalam menghadirkan generasi iPhone terbaru juga diikuti dengan OS baru. Ya, Apple iPhone 6 sudah menjalankan iOS 8 yang merupakan iOS terbaru dari Apple.
Selain OS baru, Apple iPhone 6 juga sudah hadir dengan chipset terbaru buatan Apple, yakni Apple A8 (20 nm). Chipset yang satu ini tentu memiliki performa yang jauh lebih bertenaga daripada generasi sebelumnya.
Chipset A8 sendiri memiliki kemampuan dual-core 1,4 GHz Typhoon (ARM v8-based) dengan GPU PowerVR GX6450 (quad-core graphics). RAM pada Apple iPhone 6 sendiri juga sudah 1 GB dengan empat pilihan memori internal, mulai dari 16 GB, 32 GB, 64 GB, hingga 128 GB.
Kamera Super Cantik dan Berkualitas
Seperti biasa, sektor kamera pada produk Apple selalu memiliki performa yang sangat bagus. Hal ini juga dapat ditemukan pada sektor kamera Apple iPhone 6 yang tentunya dibekali dengan spesifikasi lebih baik dari generasi sebelumnya.
Dari segi spesifikasi, kamera utama milik Apple iPhone 6 sendiri beresolusi 8 MP f/2.2 dengan lensa 29mm dan PDAF. Kamera utama milik iPhone tersebut juga didampingi dengan Dual-LED dual-tone flash dan HDR.
Sementara untuk kamera depannya sendiri, Apple iPhone 6 dibekali dengan kamera 1,2 MP f/2.2 dan lensa 31 mm. Selain itu, Apple juga menghadirkan sejumlah fitur seperti face detection, HDR, dan FaceTime.