Diperbaharui pada Kamis, 24 Mei 2018 | 12:41

4 Kecanggihan Vivo X21 yang Siap Hadir di Indonesia

Vivo X21
Sukses dengan Vivo V9 yang laris manis, Vivo kembali siap menghadirkan hp anyar yang siap merebut hati konsumen. Salah satunya adalah Vivo X21 yang hadir dalam dua versi yaitu X21 standar dan Vivo X21 UD. Kedua perangkat ini cukup identik, hanya berbeda pada penempatan sensor fingerprint.

Yang cukup menarik perhatian adalah Vivo X21 UD. ‘UD’ ini adalah kependekan dari istilah Under Display yang merujuk pada teknologi fingerprint in display atau pemindai sidik jari di dalam layar. Vivo pertama kalinya memperkenalkan konsep pemindai sidik jari di dalam layar atau In-Display Fingerprint Scanner pada MWC 2017 lalu.

Ada dua produk yang diperkenalkan yaitu Vivo X20 Plus Under Display dan X21 Under Display. Namun Vivo lebih dulu memperkenalkan model X21 UD dan X21 di Indonesia. Dan kami pun berkesempatan menjajal dan mengeksplor fitur-fitur serta kecanggihan yang ada di Vivo X21.

Berikut 3 teknologi canggih Vivo X21 yang siap hadir di Indonesia :

1. In Display Fingerprint

Vivo X21
Cara kerja teknologi In-Display Fingerprint Scanner di Vivo X21 UD ini cukup unik. Layar OLED memancarkan cahaya yang menembus kaca penutup untuk menerangi area pemindai sidik jari. Kemudian, berdasarkan cahaya pantulan dari tonjolan unik pada sidik jari, sensor memproses sinyal optik untuk menghasilkan gambar sidik jari yang tajam dan detil untuk dicocokkan oleh smartphone.

Sensor sidik jari dibawah layar memungkinkan bezel layar yang semakin tipis, dan tentunya desain yang semakin compact tanpa adanya tombol pemindai sidik jari yang umum ditempatkan belakang smartphone.

2. Teknologi AI

Vivo X21
Selain fingerprint di dalam layar, Vivo X21 dan X21 UD juga dilengkapi teknologi Artificial Intelligence (Ai) yang kini marak diterapkan pada hp baru. Teknologi AI di Vivo X21 mencakup AI Face Access dilengkapi dengan sensor infrared fill light sensor yang membantu pengenalan wajah pada kondisi cahaya minim.

Jika pada Vivo V9, AI Face Access dapat digunakan bukan hanya untuk membuka kunci smartphone, namun juga aplikasi.  Lalu pada berbagai seri seperti Vivo X Series maupun V Series, teknologi AI juga digunakan untuk mendorong performa smartphone lebih optimal.

AI Smart Engine yang memastikan masa pakai baterai lebih lama dan pengalaman pengguna semakin lancar.  Dengan mempelajari kebiasaan pengguna dan preferensi aplikasi, teknologi AI  mendukung pemrosesan data lebih cepat hingga 20% untuk aplikasi yang sering digunakan, serta alokasi sumber daya baterai dengan hanya menjalankan aplikasi yang benar-benar diperlukan.

3. P3 Display

Vivo X21
Teknologi canggih lain di Vivo X21 dan X21 UD adalah penggunaan P3 Display, sebuah teknologi layar bisa memproduksi warna lebih baik dari sRGB. Hasilnya layar Vivo X21 jauh lebih terang dengan peningkatan warna mencapai 20 persen.

Layarnya sendiri berjenis Super AMOLED berukuran 6,28 inch dengan resolusi 1080 x 2280p dan aspek rasio 19:9. Layar ini mendominasi tampilan depan perangkat dengan 90.3% screen to body ratio. 

4. Hardware Bertenaga

Vivo X21Vivo X21 dengan fingerprint belakang

Di sisi kamera, Vivo X21 dan X21 UD mengusung dual kamera belakang yang memiliki konfigurasi 12MP + 5MP dengan aperture f/1.8. Sedangkan untuk kamera depannya sudah dilengkapi sensor berkapasitas 12MP plus aperture f/2.0.

Bagaimana performanya? Vivo X21 ditenagai prosesor Snapdragon 660 yang akan disokong memori RAM 6GB dan ruang penyimpanan internal 64GB atau 128GB. Yang menarik, prosesor Snapdragon 660 ini merupakan jenis yang diminta khusus oleh Vivo, yaitu Snapdragon 660AIE yang dimodifikasi dengan paduan teknologi AI.

Meski Vivo X21 hanya dibekali baterai berkapasitas 3200mAh, namun penggunaannya lebih hemat dengan teknologi AI. Vivo X21 berjalan dengan OS Android 8.1 Oreo yang dikustom dengan user interface Funtouch OS 4.0.

Kriteria Spesifikasi
OS Version 8.1
Ukuran Layar 6.28 inch
Screen Resolution 2280 x 1080 Pixel
Detail Prosesor Snapdragon 660
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.2 GHz
GPU Adreno 512
RAM 6 GB
Memori Internal 128 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Depan 12 MP
USB microUSB, USB OTG
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Harga dan Ketersediaan

Menurut kami, semua teknologi canggih di Vivo X21 sangat impresif dan layak dinanti kehadirannya. Sayangnya, pihak Vivo belum mengonfirmasi secara resmi kapan keduanya akan dihadirkan di Indonesia. “Vivo X21 kemungkinan akan masuk pasar Indonesia,” ujar Fachryansyah Farandy, General Manager for Digital and Partnership Vivo Indonesia, tanpa merinci mengenai waktu perilisan dan harga. 

Like us!
Nur Abdillah

Content Writer

2441 Posts

Punya pengalaman di beberapa media yang mengulas gadget, seperti Tabloid SMS, Tabloid Roaming, Majalah Digicom hingga Majalah Techlife. Selalu berusaha berbagi informasi yang akurat dan terupdate seputar teknologi dan gadget.