Diperbaharui pada Jumat, 15 Januari 2016 | 17:45

Lenovo Lemon 3, Android 5 Inci Pesaing Xiaomi Redmi 3

Setelah Xiaomi Redmi 3 baru saja dirilis, Lenovo pun langsung menantangnya dengan Lenovo Lemon 3. Smartphone tersebut khusus diproduksi untuk menyasar kelas entry level, namun memiliki spesifikasi yang kelas menengah.

Layar 5 inci Lemon 3 memiliki kualitas terbaik, berbeda dengan produk-produk kelas entry level lainnya yang ada di pasaran. Pasalnya, Lenovo telah berani membenamkan layar dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels, tentu saja menjadi fitur yang sangat mewah untuk sebuah smartphone murah.

Tak hanya berani dalam urusan layar, smartphone dengan dimensi bodi berukuran 142 x 71 x 7.99 mm ini pun disematkan hardware yang tangguh, berupa chipset Qualcomm Snapdragon 616 yang di dalamnya terdapat prosesor Octa Core berkekuatan 1.5 GHz. Tak hanya itu saja, prosesor tersebut pun turut dipadukan dengan RAM berukuran 2GB untuk melancarkan fungsi multitasking, serta memori internal berukuran 16 GB yang dapat diekspansi melalui slot microSD.

Baca juga Lenovo Yoga Tablet 3 8 Inci Sudah Bisa Dibeli di Indonesia

Hal menarik selanjutnya yang ditawarkan Lenovo Lemon 3 terletak pada sektor fotografi. Pada bagian belakang, terdapat modul kamera dengan sensor 13 MP yang juga disertai dengan fitur pendukungnya, seperti LED flash dan autofocus. Sementara jika ingin difungsikan untuk mengambil gambar selfie, terdapat kamera dengan sensor 5MP pada bagian depannya.

Lemon 3 juga didukung dengan dual SIM 4G LTE, dipadukan dengan fungsi GPS, microUSB 2.0, double speaker, Bluetooth 4.0 dan WiFi. Sementara untuk urusan ketahanannya, ia mengandalkan baterai berkapasitas 2750 mAh, dirasa cukup besar sehingga mampu menemani penggunannya beraktivitas selama seharian.

Saat ini, Android 5 inci bertajuk Lenovo Lemon 3 ini sudah dijual di pasar Tiongkok. Dilansir situs resminya, ia dibandrol seharga 699 Yuan atau sekitar Rp 1.4 jutaan. Sampai sekarang, Lenovo sendiri belum memberikan pernyataan terkait peluncuran smartphone Lemon 3 di luar Tiongkok. Namun jika perangkat ini masuk ke Indonesia, tak menutup kemungkinan akan menjadi populer dan diincar banyak konsumen.

 

Baca juga artikel

CES 2016 Lenovo Perkenalkan Lenovo Vibe S1 Lite

Adu Ponsel Kelas Menengah, Lenovo A6000 dan Samsung Galaxy J1

Lenovo Buka Service Center Resmi di Bandung

Like us!
Ardiansyah Hana

Contributor

787 Posts