Diperbaharui pada Rabu, 11 November 2015 | 13:45

Zuk Z1 Special Edition, Tampil Unik dengan Bahan Kayu Oak

Zuk, merupakan sub merek dari perusahaan Lenovo. Perusahaan yang berada di bawah naungan divisi mobile phone ini memulai debutnya pada bulan Agustus 2015 lalu, melahirkan smartphone berbasis Cyanogen bertajuk Zuk Z1.

Kemunculan Zuk Z1 cukup menarik perhatian publik, dimana smartphone mid-end ini tidak hanya populer di negara asalnya, Tiongkok, melainkan di pasar Timur Tengah dan Eropa. Untuk menyusul kesuksesan tersebut, sekarang Zuk mengeluarkan Z1 special edition di negara asalnya.

Z1 special edition ini hadir dengan panel belakang yang terbuat dari kayu oak asli. Dinamakan Zuk Z1 Oak Edition, Zuk mengklaim bahwa bahan kayu yang dipakai didatangkan secara langsung dari Pegunungan Appalachian di Amerika Serikat, sehingga terjamin kualitasnya, seperti dikutip dari phonearena.

Agar memastikan kayu tersebut memiliki tampilan yang natural, Zuk mengatakan bahwa kayu yang digunakan tidak melewati proses pencelupan dan pemberian cairan kimia, sehingga tampilan yang dihasilkannya benar-benar menyerupai kayu.

Di luar dari back cover bermaterial kayu Oak asli, perangkat ini hadir dengan spesifikasi yang nyaris sama dengan versi standar. Pertama, perangkat ini dijalankan pada Cyanogen 12 yang berbasis OS Android 5.1 Lollipop, yang menjadi ciri khasnya dibandingkan smartphone keluaran Lenovo lainnya.

Baca juga: Lenovo A6010 Tawarkan 4G LTE, RAM 2GB dan Audio Dolby Atmos

Smartphone ini juga hadir mengusung layar sentuh seluas 5.5 inci, yang hadir dengan resolusi Full HD 1920 x 1080 piksel dan bekerja pada kepadatan 441 ppi. Sementara itu, terdapat pula chipset dari Qualcomm Snapdragon yang membawa prosesor Quad Core dengan clock speed mencapai 2.5 GHz.

Memadukan prosesor tersebut, Z1 Oak Edition pun membawa dukungan GPU Adreno 330, RAM sebesar 3 GB untuk menopang memenuhi kebutuhan multitasking, serta memori penyimpanan dengan kapasitas 64 GB non-upgradable.

Untuk memenuhi keinginan konsumen akan kamera ponsel yang berkualitas, Z1 Oak Edition juga hadir dengan rear camera 13 MP, yang disertai dengan dukungan OIS, LED flash dan autofocus. Sementara pada bagian depan, tersedia front camera 8 MP untuk Anda gunakan berfoto selfie.

Keistimewaan lain dari perangkat ini yaitu dukungan baterai yang prima, melalui kapasitas sebesar 4.100 mAh, serta ditambahkannya fitur fingerprint sensor yang dapat meningkatkan keamanan pengguna saat mengoperasikan smartphone.

Saat ini, Z1 Oak Edition, sudah dijual di negara asalnya Tiongkok, dihargai USD $ 283 atau sekitar Rp 3.8 jutaan. Perangkat ini dinilai lebih mahal US$ 15 jika dibandingkan dengan Z1 model standar.

 

Baca juga artikel

Lenovo Hadirkan HP Murah Rp 1 Jutaan, Lenovo A1000

Usai K3 Note, Lenovo Rilis K3 Note Music Limited Edition

Lenovo A3690 Harga Murah Tawarkan Fitur 4G LTE

Like us!
Ardiansyah Hana

Contributor

787 Posts