Diperbaharui pada Selasa, 22 September 2015 | 10:40

Spesifikasi dan Tanggal Rilis Huawei Nexus 6 Makin Jelas

Huawei Nexus 6

Beberapa hari yang lalu sebuah postingan di GSM Arena mengulas sebuah bocoran dari Geekbench yang ternyata adalah Huawei Nexus 6 terbaru. Hal ini semakin membenarkan rumor bahwa Huawei tahun ini akan kebagian proyek memproduksi Nexus 2015 bersama Google. Ada beberapa kejutan pada hasil data benchmark Huawei Nexus 6 yang diberi code name Huawei Angler ini, berikut ulasan dari Gsmarena.

Desain dan Layar Huawei Nexus 6

Huawei Nexus 6 atau biasa juga disapa Nexus 6p hadir dengan desain yang cukup unik dengan rumah kamera berbentuk bar persegi panjang. Sebelumnya kami sempat menulis mengenai kemunculan Huawei Angler yang bisa jadi adalah Huawei Nexus 6, sebab bentuk dan tampilan serupa. Nama Angler sendiri kabarnya diambil dari nama ikan lentera yang hidup di laut dalam.

Pada sektor layar, tersemat layar berjenis IPS dengan bentang 5,7 inci dan beresolusi Quad HD 2560 x 1440 pixels.  Untuk kepadatan layar, Huawei Nexus 6 mempunyai layar dengan kepadatan yang sangat tinggi yakni 538 ppi dan sudah dilindungi dengan Gorilla Glass 4. Melihat spesifikasinya, Huawei Nexus 6 ini sepertinya bisa disetarakan dengan kualitas layar pada Galaxy S6 series.

Baca juga: Bocoran Spesifikasi Huawei Angler Terungkap Mirip Nexus 6P

Hardware Huawei Nexus 6

Spesifikasi Huawei Nexus 6 untuk perangkat kerasnya menghadirkan chipset Octa core 64-bit Snapdragon 810 yang mempunyai clockspeed 1,9 GHz dan mesin grafis Adreno 430. Untuk menunjang kinerja prosesor, Huawei menambahkan RAM 3GB dan internal storage 64GB. Yang menarik, Huawei Nexus 6 akan membawa Android Marshmallow terbaru buatan Google.

Kamera

Huawei Nexus 6 punya dua kamera, yaitu kamera utama dengan kekuatan 12MP yang dilengkapi dengan aperture f/1.8, laser autofocus, dual LED flash dan juga OIS. Kamera utama ini mampu merekam video dengan kualitas 4K. Sementara pada bagian depan terdapat kamera dengan kekuatan 8MP dan mampu merekam video dengan kualitas 2K. Spesifikasi kamera pada Huawei Nexus 6 ini mirip dengan Nexus 5X yang akan diluncurkan pada waktu yang bersamaan. Dibawah kamera utama ada desain berbentuk lingkaran yang diperkirakan adalah sensor sidik jari.

Fitur Lain

Huawei Nexus 6 hadir dengan dukungan USB Type-C, speaker stereo generasi baru, dan semua firtur standar Android, termasuk dukungan untuk 4G LTE.

Tanggal Rilis Huawei Nexus 6

Kabarnya Huawei Nexus 6 akan diluncurkan 29 September mendatang, berbarengan dengan Nexus 5X terbaru buatan LG yang diberi kode nama Bullhead. Rumor yang beredar Google tidak akan meluncurkan Nexus tablet.

 

Baca juga artikel

Huawei Nexus 6P, Jadi Hp Pertama dengan Memori Internal 128GB

Rumor Spesifikasi Huawei Nexus 2015 yang Rilis September 2015

Rumor: Huawei Honor 7 Plus dengan RAM 3GB

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts