Diperbaharui pada Selasa, 14 Agustus 2018 | 10:41

Jelang Peluncuran, OPPO F9 Kembali Tampil dalam Video Promosi

OPPO tampaknya memiliki pendekatan baru dalam urusan marketingnya, di mana belakangan perusahaan asal China ini tidak terlalu menyimpan rapat-rapat segala informasi mengenai calon smartphone terbaru mereka.

Melansir dari GSMArena, hal ini mulai terlihat ketika OPPO menyiapkan smartphone seri F terbaru yaitu OPPO F9. Di mana OPPO tidak segan untuk menampilkan cukup banyak gambar atau video dan informasi fitur yang secara resmi akan tersemat pada F9.

Kali ini, OPPO menggandeng salah satu Artis asal Taiwan yaitu, Hebe Tien, untuk membuat video mengenai berbagai fitur utama dari F9. Salah satu yang ditampilkan adalah mengenai desain warna dari OPPO F9 yang memiliki pola gradien seperti berlian di bagian belakang dan akan tersedia dalam varian dua warna yaitu Sunrise Red dan Twilight Blue.

OPPO F9 merupakan seri F perdana yang memiliki fitur kamera belakang ganda, dan mendukung mode Portrait. Menurut rumor, resolusi dual kamera ini sebesar 16MP + 2MP. Sedangkan kamera depan F9 memiliki resolusi besar yakni 25MP.


Kamera depan OPPO F9 diletakkan di dalam notch kecil yang menjadi ciri khas hp ini nanti. Di mana notch ini memiliki bentuk lebih kecil dari yang dipunyai OPPO F7 serta punya tampilan seperti tetesan air.

Layar F9 dilaporkan berukuran 6,3 inch beresolusi 1080p dengan rasio layar dan bodi yang diklaim lebih dari 90%. Smartphone ini dilaporkan akan menjadi ponsel pertama yang diluncurkan dengan menggunakan Gorilla Glass 6.

Dari sisi dapur pacu, OPPO Find 9 masih akan menggunakan chipset MediaTek Helio P60 dan akan menjalankan Android 8.1 Oreo yang dikustomisasi menggunakan ColorOS 5.2. Kapasitas baterai yang dimiliki Find 9 sedikit meningkat menjadi 3500mAh dari 3400mAh.

Selain itu, OPPO dipastikan akan menyematkan fitur pengisian VOOC yang sangat cepat. OPPO mengklaim pengisian VOOC hanya butuh 5 menit untuk memberi pengguna waktu bicara selama 2 jam. Sebelum disematkan pada F9, fitur VOOC charging hadir di ponsel F-series awal yaitu F1 dan F3.

Untuk peluncurannya, OPPO F9 akan meluncur di Indonesia pada tanggal 23 Agustus nanti. Bagi kamu yang penasaran, tunggu saja pada tanggal peluncurannya nanti.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 6.3 inch
OS Version 8.1
Detail Prosesor Helio P60
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2 GHz
GPU Mali-G72 MP3
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 16 MP
Resolusi Kamera Depan 25 MP
Kapasitas Baterai 3500 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Like us!
Rizki Abadi

Contributor

300 Posts