Diperbaharui pada Senin, 25 Juni 2018 | 18:30

Foto Pers Meizu 16 Muncul di Internet, Punya Bezel Tipis dan Tanpa Notch

meizu 16

Meizu resmi mengkonfirmasi peluncuran smartphone terbarunya yakni Meizu 16 tiba pada bulan Agustus mendatang. Hal ini disebutkan langsung oleh sang CEO yaitu Jack Wong pada awal bulan ini.

Menjelang waktu peluncurannya, kini muncul bocoran gambar pers dari hp ini di situs jejaring sosial China, Weibo. Dari bocoran itu terlihat kalau hp ini memiliki layar besar dengan tepi melengkung dan tidak ada tombol fisik di bagian depan.

Seperti prediksi, Meizu 16 akan didesain secara bezel less di bagian atas dan bawah Meizu 16. Namun, hp ini tidak memiliki notch atau poni khas hp kekinian seperti yang banyak diisukan sebelumnya.

Hal lain yang berbeda dari bocoran sebelumnya adalah masalah desain kamera. Untuk desain penempatan kamera belakang, Meizu menempatkan sensor dual kamera secara vertikal di bagian tengah, tidak dipinggir layaknya iPhone X.

Yang menarik, tidak terlihat sensor sidik jari pada Meizu 16 ini. Tapi disebutkan ada kemungkinan sensor akan diletakkan di samping seperti Meizu M6s atau di bawah layar. Hal ini memungkinkan karena Meizu sekarang sudah memiliki hak paten untuk itu.

Sebelumnya banyak disebutkan kalau Meizu diharapkan meluncurkan Meizu 16 datang dalam dua varian dengan dua chipset yang berbeda, yaitu dengan Qualcomm Snapdragon 845 dan Qualcomm Snapdragon 710.

Spesifikasi ini jelas lebih tinggi dari pendahulunya yaitu Meizu 15 yang menggunakan chipset Snapdragon 660. Selain urusan dapur pacu, Jack Wong sendiri menyatakan kalau Meizu 16 juga akan datang dengan desain yang lebih menarik.

Khusus untuk varian chipset Snapdragon 845, disebutkan akan menggunakan heat dispersing chamber yang berfungsi untuk mendinginkan smartphone ketika bekerja cukup berat. Fitur ini sebelumnya sudah ada di hp gaming Razer Phone. Karena itu, Meizu 16 juga disebutkan layak dijadikan hp gaming.

Melansir dari GSMArena, Jack Wong pernah mengatakan kalau rencana ini sudah dimulai sejak perusahaan meluncurkan Meizu 15 yang dianggapnya sebagai salah satu langkah untuk berbagi solusi dalam hal mengatasi permasalahan risiko panas berlebih akibatkan penggunaan smartphone dalam durasi lama.

Sayangnya, kemampuan fitur ini belum diujicoba lebih lanjut. Tapi, fitur pendingin milik Meizu 16 ini sudah diuji dan Meizu menyebutkan kalau fitur yang akan dijalankan pada smartphone terbarunya ini sudah jauh lebih maju ketimbang versi sebelumnya.

Bahkan Jack, yang juga dikenal sebagai Huang Zhang menyebutkan kalau harga Meizu 16 akan sangat kompetitif karena dijual tidak melebihi angka CNY 4000 atau sekitar Rp8,6 jutaan. Ditambah dengan fitur bagus dan juga mendukung kegiatan gaming, tentu ini akan menjadi nilai lebih dari Meizu 16.

Belum diketahui rincian lain dari smartphone ini. Karena itu, tunggu kabar berikutnya.

Like us!
Rizki Abadi

Contributor

300 Posts