Diperbaharui pada Rabu, 26 Juli 2017 | 11:06

Nokia Sebar Undangan 16 Agustus Untuk Nokia 8

HMD Global terus berusaha mengembangkan dan menghidupkan kembali merek Nokia. Bila sebelumnya, HMD telah merilis Nokia 6, kini menjelang bulan Agustus, HMD kembali dirumorkan menyiapkan produk smartphone Nokia terbaru.

Menariknya, sebuah undangan telah disebar oleh Nokia, diduga acara peluncuran ponsel premium terbaru, Nokia 8. Smartphone ini memang sempat dirumorkan akan dirilis tahun ini dengan sejumlah spesifikasi tangguh guna bersaing di pasaran. Jika memang undangan ini benar, maka ponsel Android ini akan menjadi smartphone premium perdana dari Nokia setelah 3 tahun menghilang.Tidak hanya itu, ini akan menjadi smartphone dual kamera pertama Nokia setelah sekian lama tenggelam.

Sebelumnya, Nokia 8 sudah muncul di beberapa web jual beli online Cina. Pihak web online ini juga menghadirkan sejumlah gambar yang menampilkan bocoran foto smartphone Nokia yang diduga sebagai Nokia 8. Sayangnya, belum jelas mengenai bentuk utuh smartphone dan apakah smartphone ini memang benar-benar akan hadir dengan balutan metal atau justru berlapis kaca layaknya ponsel premium saat ini?

Untuk urusan spesifikasi layar, Nokia diperkirakan akan menggunakan layar lebar berukuran 5,3 inci. Layar ini akan disokong panel IPS dengan resolusi Quad HD 2560 x 1440 pixels. Hal ini membuat pengguna akan nyaman dalam mengoperasikan perangkat saat browsing, bermain game dan menonton video.

Pada bagian spesifikasi mesin, Nokia 8 akan ditenagai mesin baru yang bertenaga. Guna memberikan performa terbaiknya, Nokia akan memasang chipset Qualcomm Snapdragon seri 835. Diperkirakan ada dua chipset SD 821 atau SD 835. Untuk RAM, smartphone ini akan menggunakan RAM 6GB. Smartphone ini menghadirkan teknologi tercanggih saat ini sehingga memberikan performa untuk multitasking dan bermain game yang lebih baik. Untuk sistem operasi, Nokia akan menggunakan sistem Android 7.0 Nougat.

Untuk memori penyimpanan, ponsel Android 4G ini akan menggunakan memori internal 64 dan 128GB dan masih bisa diperluas microSD. Pada bagian kamera, ponsel Android premium Nokia ini menggunakan kamera utama dual 13 MP Zeiss dengan fitur OIS, Super EIS dan fitur kamera premium lainnya. Untuk kamera depan, Nokia menyiapkan kamera 12 MP.

Dalam website jual beli Cina ini, Nokia 8 akan dipasarkan dengan harga 6 jutaan. Untuk lebih jelasnya kita nantikan 16 Agustus mendatang.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.3 inch
OS Version 7.1.1
Detail Prosesor MSM8998 Snapdragon 835
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.5 GHz
GPU Adreno 540
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 13 MP
Resolusi Kamera Depan 13 MP
Kapasitas Baterai 3090 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:

Gambar dan Spesifikasi Nokia 9 Terkuak Andalkan Dual Kamera dan Prosesor Gahar

Harga Hape Nokia 9 Hampir Samai Samsung Galaxy S8

Nokia 8 Bawa Kamera Belakang 24MP Siap Dipasarkan

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts