Diperbaharui pada Kamis, 4 Mei 2017 | 10:51

Baterai Hape ASUS Zenfone 3 Zoom vs iPhone 7 Plus, Sebandingkah?

Image by ASUS (YouTube)

Perbedaan daya tahan baterai ini bukanlah sebuah kejutan, karena baterai hape ASUS Zenfone 3 Zoom berkapasitas 5000mAh sedangkan iPhone 7 Plus hanya 2900 mAh.

Menjelang perilisan smartphone terbaru ASUS Zenfone 3 Zoom di beberapa negara Asia, baru-baru ini ASUS merilis video kemampuan daya tahan baterai yang dimiliki. Video ini menampilkan perbandingan antara ASUS Zenfone 3 Zoom dengan iPhone 7 Plus yang hanya meliputi daya tahan baterai dan waktu pengisisan daya baterai. Hasilnya, ASUS Zenfone 3 Zoom berhasil mengalahkan iPhone 7 Plus.

Seperti yang tampak dalam video, hape ASUS Zenfone 3 Zoom lebih hemat daya dibanding iPhone 7 Plus saat digunakan untuk merekam video time lapse. Hal ini juga seimbang kala kedua smartphone digunakan menonton video. Ketika digunakan merekam, iPhone 7 Plus justru sudah keok duluan. Ponsel iOS ini hanya mampu merekam selama 3 jam 59 menit sebelum ponsel mati. Berbeda dengan ponsel Android ASUS yang mampu bertahan merekam hingga 5 jam 32 menit hingga ponsel mati.

Kehebatan ASUS Zenfone 3 Zoom pun berlanjut kala digunakan menyetel video. Hape Android ASUS ini mampu bertahan selama 7 jam 56 menit, jauh dibanding iPhone 7 Plus yang hanya bertahan 3 jam 42 menit saja.


Kinerja baterai juga kian optimal dengan dukungan teknologi Qualcomm Quick Charge, yang membuat baterai ASUS bisa diisi daya lebih cepat dibanding iPhone 7 Plus. Dalam pengujian, hape ASUS Zenfone 3 Zoom mampu diisi penuh dalam waktu 2 jam 46 menit. Berbeda dengan Apple iPhone 7 Plus yang membutuhkan waktu hingga 3 jam 55 menit untuk mencapai daya baterai 100%.

Hal ini memang tidak terlalu mengejutkan mengingat ponsel ASUS terbaru ini menggunakan baterai besar 5000 mAh, sedangkan Apple hanya menggunakan baterai 2900 mAh. Hanya saja yang menarik adalah ASUS Zenfone 3 Zoom merupakan ponsel kelas menengah, sedangkan iPhone 7 Plus merupakan ponsel premium.

Untuk mesin, kedua ponsel juga cukup berbeda, Apple menggunakan chip Apple A10 yang berperforma tinggi dibanding Qualcomm Snapdragon 625 dalam ASUS Zenfone 3 Zoom. Selain itu, harga ponsel ASUS juga lebih murah dibandingkan ponsel Apple. Dari sisi kamera kedua ponsel sudah mengusung spesifikasi yang berimbang.

Yang membuatnya berimbang hanya pada layar yang sama-sama mengusung panel berukuran 5,5 inci dengan resolusi Full HD. Sebandingkah? Bagaimana menurut Anda?

Nama Harga di Pasaran Ukuran Layar Detail Prosesor OS Version RAM Memori Internal GPU Resolusi Kamera Belakang Kapasitas Baterai
ASUS Zenfone Zoom S ZE553KL RAM 4GB ROM 64GB belum ada harga 5.5 inch Snapdragon 625 6.0.1 4 GB 64 GB Adreno 506 12 MP 5000 mAh
Apple iPhone 7 Plus 32GB Rp 2.730.000 5.5 inch A10 Fusion 10 2 GB 32 GB (six-core graphics) 12 MP 2900 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel :
ASUS Zenfone Live Siap Rilis Bulan Depan di Indonesia
Hape ASUS Zenfone 3 Zoom Masuk Indonesia Bulan Mei, Kameranya Ungguli iPhone 7
Update Sistem ASUS Zenfone 3 Max, Buat Baterai Lebih Awet
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts