Diperbaharui pada Senin, 27 Maret 2017 | 14:04

Polytron Zap 6 Flas Cocok Buat Navigasi Perjalanan Anda

Segmen smartphone dengan baterai besar terus berkembang beberapa tahun terakhir ini. Tidak hanya dikembangkan oleh produsen ternama, beberapa produsen lokal juga menghadirkan produk ponsel berkapasitas besar juga.

Sebut saja produsen Polytron yang merilis Polytron Zap 6 Flaz yang hadir dengan sejumlah fitur terbaik yang cocok untuk pengguna yang aktif bergerak seperti para pengguna transportasi online hingga pengemudi transportasi online. Polytron bahkan menghadirkan E-compass baru untuk membuat sinyal GPS kian kuat untuk memberikan kemudahan navigasi.

Lalu, bagaimana detail hape Android Polytron baterai besar ini? Berikut ulasannya.

Desain dan Layar

Polytron cukup serius menggarap smartphone terbaru ini. Terbukti dari desain bodi yang dihadirkan cukup solid dan premium. Bodinya kotak dengan dimensi yang cukup compact dan agak tebal sebagai efek baterai berkapasitas besar. Dibagian belakang, terdapat sensor sidik jari yang bisa digunakan untuk membuka ponsel dan menyalakan layar hingga sebagai tombol kamera. Untuk dimensi, ponsel ini memiliki ukuran tebal 11,3 mm dan berat hanya 206 gram.

Dalam ponsel Android lokal ini, Polytron menggunakan layar 5 inci. Layar ini sudah disokong panel IPS dengan dukungan resolusi HD 1280 x 720 pixels. Layar ini bisa menampilkan gambar yang cukup jelas dan detail. Menariknya, produsen menghadirkan fitur Smart Wake sehingga pengguna bisa menyalakan layar dengan mudah.

Hardware

Ponsel baterai jumbo Polytron Zap 6 Flaz menggunakan mesin kelas menengah. Polytron memasang prosesor quad-core chipset Mediatek MT6737. Prosesor ini akan disokong dengan RAM 2GB dan GPU Mali T720. Ponsel ini mampu digunakan untuk multitasking dengan cepat dan lancar.

Sebagai ponsel kelas menengah, Polytron memasang memori internal 16GB. Memori ini terasa sudah mencukupi kebutuhan pengguna saat ini. Bila hal tersebut dirasa kurang, kamu bisa menambahkan microSD.

Sistem Operasi

Ponsel Android 4G LTE ini menggunakan sistem operasi Android Marshmallow dengan antarmuka FIRA OS. Tampilan menunya cukup jelas dan hemat daya. Sayangnya, sistem ini masih terasa kurang halus saat membuka banyak aplikasi maupun game.

Kamera

Kamera belakang Polytron Zap 6 Flaz dibekali sensor 8 MP dilengkapi dengan autofocus dan led flash mumpuni. Kamera ini juga bisa digunakan untuk merekam video full HD 1080p dengan jelas. Kamera belakang sudah cukup baik untuk memotet di dalam ruangan maupun luar ruangan. Polytron juga sudah menggunakan kamera depan 5 MP. Kamera depan ini juga cukup tangguh untuk penggunaan selfie maupun video call.

Baterai

Polytron memasang baterai berkapasitas 4000 mAh pada ponsel Android lokal ini. Baterai besar ini diklaim bisa bertahan hingga 2 hari lebih penggunaan harian.

Kabarnya Polytron Zap 6 Flaz memang ditujukan untuk pengemudi atau pengendara transportasi online dengan harga 1,5 jutaan. Hape Android ini akan hadir dalam dua pilihan warna bodi Gold dan Gray.

Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5 inch
Detail Prosesor MT6737T
Jumlah Core Quad Core
Kecepatan CPU 1.3 GHz
GPU Mali T720
RAM 2 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 8 MP
Resolusi Kamera Depan 5 MP
Kapasitas Baterai 4000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Polytron Prime 7s Dirilis dengan 7 Keunggulan Fitur Premium Harga 3,8 Juta
Phablet Selfie Murah, Evercoss Winner Y Selfie R6 Cuma Sejuta
Hape Sejutaan Evercoss Winner Y Smart Bisa Semua Operator 4G LTE
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts