Diperbaharui pada Senin, 6 Februari 2017 | 13:17

Huawei Honor 8 Lite Dirilis Andalkan Android 7.0 dan RAM 3GB

Huawei Honor 8 Lite Dirilis Andalkan Android 7.0 dan RAM 3GB. Huawei menggunakan bodi metal berlapis kaca, yang membuat ponsel kian mewah. Menariknya lagi Huawei P10 dan P10 Plus dikabarkan akan segera muncul pada ajang MWC 2017.

Menjelang ajang pameran MWC 2017, beberapa hape perlahan mulai membocorkan produk-produk terbarunya. Huawei menjadi salah satu produsen yang akhirnya merilis hape baru bernama Huawei Honor 8 Lite. Awalnya banyak yang menduga bahwa Huawei Honor 8 Lite baru akan muncul pada MWC 2017, namun ternyata Huawei melepasnya lebih dulu di pasar Eropa secara diam-diam.

Huawei Honor 8 Lite hadir dengan sejumlah spesifikasi kelas menengah yang cukup menarik. Huawei bahkan menghadirkan desain mewah mirip seri Honor 8. Tidak hanya itu, Huawei Honor 8 Lite juga unggul dengan sistem operasi terbaru, Android Nougat dan RAM 3GB.

Dari sisi desain, Huawei Honor 8 Lite menggunakan desain yang sangat mirip seri Honor 8. Huawei menggunakan bodi metal berlapis kaca, yang membuat ponsel kian mewah. Dimensi yang dihadirkan juga cukup kompak dan ramping, pengguna pun bisa mengoperasikan Huawei Honor 8 Lite lebih nyaman. Dibagian belakang, Huawei menghadirkan tombol sensor sidik jari.

Untuk layar, Huawei Honor 8 Lite menggunakan layar berukuran 5,2 inci. Layar ini akan disokong panel IPS dan resolusi layar Full HD 1920 x 1080 pixels. Pengguna akan nyaman mengoperasikan hape dengan fitur multitouch dan anti gores. Hape ini pun nyaman digunakan untuk browsing, bermain game dan menonton video.

Pada bagian mesin, Huawei Honor 8 menggunakan mesin kelas menengah yang cukup tangguh. Ponsel Android terbaru ini menggunakan chipset Kirin 655. Prosesor ini akan disokong RAM 3GB. Hal ini membuat pengguna bisa melakukan multitasking dan bermain game dengan lancar. Yang menarik, Huawei menggunakan sistem operasi Android Nougat 7.0 dengan dukungan EMUI 5.0. Hal ini membuat pengguna bisa merasakan pengalaman Android yang lebih kaya fitur dan lebih cepat.

Dibagian penyimpanan data, Huawei menggunakan memori internal 16 GB disokong slot microSD. Untuk kamera, Huawei menggunakan single kamera saja 12 MP. Untuk pecinta selfie, ponsel Android 4G ini menggunakan kamera depan 8 MP. Untuk penggunan harian, Huawei juga menyediakan baterai berkapasitas 3000 mAh.

Kriteria Spesifikasi
4G Network -
Ukuran Layar 5.2 inch
Detail Prosesor Kirin 655
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 2.1 GHz
GPU -
RAM 3 GB
Memori Internal 16 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
Kapasitas Baterai 3000 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Huawei P10 dan P10 Plus Juga Muncul

Menariknya tidak hanya menghadirkan Huawei Honor 8 Lite, Huawei juga direpotkan dengan munculnya bocoran Huawei P10 dan Huawei P10 Plus. Di Cina, muncul semacam poster yang menampilkan dua buah ponsel Android premium terbaru yang diduga merupakan Huawei P10 series. Sayangnya, hingga saat ini belum ada keterangan resmi mengenai bocornya data dua produk terbaru Huawei yang diduga akan dirilis dalam ajang MWC 2017.

Huawei P10 dan P10 Plus dirumorkan menghadirkan desain yang lebih mewah dari seri Huawei P9. Hape Huawei tersebut diduga masih akan menggunakan bodi metal berlapis kaca. Bedanya, ponsel Android terbaru ini akan menghadirkan layar lengkung pada kedua sisinya. Ponsel ini juga akan menggunakan sebuah tombol Home di bawah layar, lengkap dengan fitur sidik jari. Sayangnya, hingga kini belum ada gambar resmi yang menunjukkan ponsel terbaru Huawei ini.

Pada bagian layar, kedua ponsel Android terbaru ini diduga akan menggunakan layar yang sama lebar yakni 5,5 inci. Layar ini akan disokong panel IPS dengan resolusi tinggi 1440 x 2560 pixels. Layar ini dianggap masih tren dalam persaingan hape premium di tahun 2017. Layarnya diklaim nyaman digunakan untuk harian dan bermain game.

Beralih ke bagian mesin, Huawei P10 dan P10 Plus akan menggunakan chipset khas Kirin 965. Menariknya, Huawei P10 akan hadir dalam tiga varian mesin.Varian pertama menggunakan RAM 4GB dan memori internal 32GB. Varian kedua menggunakan RAM 4GB dan memori internal 64GB. Sedangkan varian ketiga menggunakan RAM 6GB dan  memori internal 128GB.

Hal ini membuat performa hape kian unggul untuk multitasking. Apalagi, Huawei juga sudah menggunakan RAM besar 6GB. Hal ini menjadikan Ponsel Huawei siap bertarung dengan ponsel-ponsel premium lain dengan RAM sama besar.

Untuk varian Huawei P10 Plus, Huawei hanya menghadirkan dua versi mesin. Huawei menghadirkan varian RAM 4GB dan memori internal 64GB, serta varian kedua menggunakan RAM 6GB dan memori internal 128GB. Performa kedua hape pun sama kuat karena akan sama-sama menggunakan sistem operasi Android 7.0.

Kedua haoe Huawei terbaru ini akan menggunakan kamera berkualitas premium. Huawei menghadirkan dual kamera 12 MP dengan Leica Optics. Hal ini mengingatkan pada seri Huawei P9, namun Huawei menggunakan sensor yang lebih baik pada seri terbaru P10 ini. Pada bagian kamera depan, Huawei mengandalkan kamera 8 MP yang mendukung selfie di malam hari dengan jelas.

Kedua ponsel Huawei P10 dan P10 plus akan dirilis pada ajang MWC 2017, 26 Februari mendatang.

Belum ada harga
Kriteria Spesifikasi
4G Network LTE band 1(2100), 3(1800), 5(850), 8(900), 38(2600), 40(2300), 41(2500)
Ukuran Layar 5.5 inch
Detail Prosesor Kirin 960
Jumlah Core Octa Core
Kecepatan CPU 1.8 GHz
GPU Mali-G71 MP8
RAM 4 GB
Memori Internal 64 GB
Resolusi Kamera Belakang 12 MP
Resolusi Kamera Depan 8 MP
Kapasitas Baterai -
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel:
Huawei P8 Lite Dirilis dengan Chipset Kirin 655 dan Android Nougat
Menjajal Dual Kamera Huawei P9 di Siang dan Malam Hari
Huawei Honor Magic Resmi Dirilis Global Harga 7,1 Juta Rupiah
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts