Diperbaharui pada Rabu, 19 Oktober 2016 | 10:40

Update Samsung Galaxy S7 Kini Hadirkan Fitur Khas Note 7

Nasib Samsung Galaxy Note 7 memang sudah berakhir di pasar gadget dunia. Pasalnya Samsung resmi menghentikan produksi dan menarik Note 7 di seluruh dunia. Sebagai gantinya, Samsung fokus untuk meningkatkan produksi dari Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge.

Menariknya, Samsung menghadirkan sejumlah peningkatan agar smartphone premium Samsung ini kian lengkap dan bisa menggantikan Note 7. Kabarnya Samsung menghadirkan update baru yang membuat varian Galaxy S7 dan S7 Edge kian mirip dengan Note 7.

Update software yang dihadirkan Samsung pada varian Galaxy S7 maupun S7 Edge memang bukanlah software utuh dari Galaxy Note 7. Pasalnya, Samsung Galaxy S7 tidak dibekali pen stylus. Padahal beberapa fitur dalam Note 7 membutuhkan stylus untuk menggunakan fitur secara maksimal. Tidak hanya itu, beberapa fitur memang sengaja dibuat khusus untuk Note 7, sehingga tidak mungkin bisa digunakan pada Galaxy S Series.

Salah satu fitur Note 7 yang bisa dirasakan pada Galaxy S7 ialah fitur Always On Display. Dengan fitur ini, pengguna bisa melihat notifikasi dan waktu lebih mudah tanpa harus membuka lebih dulu kunci layar. Tidak hanya itu, Samsung juga menghadirkan fitur hemat daya dan fast charging khas Note 7.

Walaupun demikian, update software Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge dirasa tepat untuk mengatasi kekecewaan pengguna Note 7. Alhasil, kamu tidak perlu lagi menunggu lama atau membali ponsel baru untuk mencoba beberapa fitur terbaru dari Samsung. Seperti yang diketahui, Samsung juga mengadakan program penukaran Note 7 dengan varian Galaxy S.

Sebagai catatan, Samsung Galaxy Note 7 menjadi salah satu smartphone premium dari Samsung. Smartphone ini hadir dengan fitur yang cukup lengkap di kelasnya. Namun, sayangnya banyak laporan yang menyebutkan bahwa Note 7 mudah terbakar. Samsung pun telah menarik jutaan Galaxy Note 7. Sayangnya, unit pengganti Samsung pun bermasalah. Pada akhirnya Samsung memutuskan untuk berhenti memproduksi dan menjual Note 7.

Semoga update terbaru dalam Galaxy S7 dan S7 Edge, membuat ponsel Android premium ini kian menarik.

Nama Harga di Pasaran
Samsung Galaxy S7 G930FD 32GB belum ada harga
Samsung Galaxy S7 Edge G935FD 32GB Rp 6.700.000
Samsung Galaxy S7 G930FD 64GB belum ada harga
Samsung Galaxy S7 Edge G935FD 64GB belum ada harga

Baca juga artikel:
8 Smartphone Alternatif Samsung Galaxy Note 7
Samsung Berhenti Pasarkan dan Tarik Semua Galaxy Note 7
Tips Memperbaiki Samsung Galaxy S7 dan S7 Edge yang Bermasalah
Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts