Diperbaharui pada Jumat, 20 November 2015 | 12:46

Takut "Kalah Perang" Ponsel Murah Samsung Diberi Fitur Premium

Samsung terus melakukan perkembangan untuk menjadi lebih baik dan menguasai pasar gadget dunia. Seperti yang diketahui, tahun ini Samsung menghadirkan cukup banyak perangkat baru. Perangkat-perangkat tersebut juga terus dibekali spesifikasi yang meningkat. Sebut saja varian Galaxy S6 yang menjadi penerus Galaxy S5. Kedua ponsel premium ini begitu mempesona banyak pengguna gadget dunia.

Samsung Galaxy A Series

Ditulis laman phonearena.com, Samsung ternyata tidak hanya fokus dalam mengembangkan smartphone premium. Produsen ini juga mulai mengembangkan varian smartphone kelas menengah dan kelas entry-level. Hal ini terlihat dengan dihadirkannya seri terbaru yakni Galaxy A3, A5, A7 dan A8. Seri Galaxy A ini merupakan varian kelas menengah yang hadir dengan spesifikasi high-end. Samsung berencana merestrukturisasi berbagai perangkatnya. Kedepannya diharapkan semua perangkat Samsung diberbagai kelas hadir dengan spesifikasi dan fitur premium.

Baca juga: 5 Tips Sederhana Memaksimalkan Fitur Samsung Galaxy S6 Edge

Langkah ini sudah dimulai Samsung dengan menghadirkan beberapa perangkat dengan tampilan yang lebih elegan. Samsung juga mulai menerapkan desain dan bodi metal pada berbagai kelas produknya, tak hanya kelas premium saja. Tak hanya desain, dari sebuah laporan media Korea, Samsung juga dikabarkan bersiap menambahkan fitur fingerprint sensor pada perangkat entry – level dan mid-rangenya. Seperti yang diketahui, tahun 2015 ini Samsung fokus mengembangkan Biometric scanners. Diharapkan ini menjadi fitur yang baik bagi semua pengguna gadget Samsung yang tidak bisa membeli produk premium Samsung.

Samsung juga dikabarkan akan menanamkan Samsung Pay ke semua jajaran produknya. Ini akan membuat kemudahan semua pengguna Samsung baik smartphone murah ataupun smartphone premium dalam bertransaksi online. Samsung Pay dihadirkan untuk menjadi fitur potensial di masa depan. Fitur ini diharapkan menjadi solusi pembayaran online. Samsung bersyukur sudah menemukan teknologi magnetic POS terminals sehingga fitur ini dapat bekerja optimal.

Selain fitur-fitur premium tersebut, Samsung juga menjanjikan mesin dan kamera yang terus berkembang. Samsung berharap smartphone-nya bisa memenuhi kebutuhan penggunanya walaupun itu smartphone low-end sekalipun. Jadi, kita lihat saja di tahun 2016 mendatang apa yang akan dilakukan oleh Samsung.

 

 

Baca juga artikel

Perbandingan Harga Samsung Galaxy Grand Series di Lazada, Blibli dan Tokopedia

Google Temukan 11 Kelemahan Samsung Galaxy S6 Edge

Samsung Siapkan Penerus Galaxy A5, Ini Bocoran Spesifikasinya!

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts