Diperbaharui pada Rabu, 16 September 2015 | 22:48

Microsoft Lumia 550 Siap Dirilis Dengan Windows 10

image credit to NeoWin

Pada Mei lalu, Microsoft Lumia terbaru dengan layar 4,7 inci muncul rumornya di jagat maya. Ponsel dengan nomer model RM-1127 ini kabarnya tengah dipersiapkan untuk pasar India dan sekitarnya. Lumia terbaru akan mengusung versi single SIM dan dual SIM. Dari sisi spesifikasi, smartphone baru ini akan hadir untuk menyasar kelas menengah ke bawah. Ponsel baru ini diduga sebagai Microsoft Lumia 550.

Dalam bocoran nomer model RM-1127 dan RM-1128 di GFXBench, Lumia 550 kemungkinan akan mengusung layar 4,7 inci dengan resolusi 720 x 1280 pixels atau 540 x 960 pixels. Untuk memori penyimpanan, Microsoft menghadirkan memori sebesar 8GB. Spesifikasi Lumia 550 ini muncul dengan rumor mesin yang cukup menarik.

Baca juga: Microsoft Lumia 950 XL dan Lumia 950 Siap Dirilis pada 10 Oktober 2015

Microsoft kabarnya akan menggunakan chipset Snapdragon 210 dengan sokongan RAM 1GB. Untuk kamera, Smartphone entry-level ini akan menggunakan kamera utama 5MP dan kamera depan 1,2MP.

Microsoft Lumia 550 hadir dengan sokongan konektivitas 4G LTE untuk mempermudah komunikasi saat ini. Hal menarik lainnya, Smartphone Windows ini akan menggunakan sistem operasi Windows 10 mobile.

Kabarnya smartphone 4,7 inci ini akan dijual dengan harga 120 USD. Ponsel ini akan dipasarkan pada 6 Oktober mendatang bertepatan dengan even khusus yang dibuat oleh Microsoft. Kita nantikan saya info selanjutnya.

 

Baca juga artikel

Microsoft Lumia Terbaru Dibekali Fitur Quick Charge

Project Juggernaut Alpha: Ambisi Microsoft Ciptakan HP Canggih Melebihi Lumia

Bocoran Spesifikasi Microsoft Lumia 950 Dan Lumia 950 XL

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts