Diperbaharui pada Senin, 8 Juni 2015 | 10:50

Sony Merilis Aplikasi SmartBand 2 di Google PlayStore

Tahun 2014 lalu, Sony telah merilis beberapa perangkat wearable yang salah satunya ialah SmartBand. Perangkat ini akhirnya cukup populer karena mampu terkoneksi dengan smartphone Sony dan memudahkan aktivitas pengguna khususnya kala berolahraga.

Menariknya, meski perangkat ini tidak kunjung hadir dalam versi baru, Sony baru-baru ini justru memperkenalkan aplikasi terbaru  SmartBand 2 guna semakin memaksimalkan perangkat Sony dan Smartband.

Baca jugaAplikasi Password Manager Berbasis Sidik Jari Ada Di Peluncuran Preview Android M

Seperti yang diketahui, SmartBand merupakan sebuah gelang pintar. Perangkat ini akan menghasilkan getaran kala ada penggilan masuk, pemberitahuan pesan atau peringatan lain dari smartphone Sony Anda. Alhasil, meskipun smartphone berada jauh 10 meter dari Anda, Anda bisa merasakan getaran smartphone di pergelangan tangan Anda. Perangkat ini juga tahan air sehingga cocok dipakai dalam aktivitas apapun termasuk olahraga.

Dalam aplikasi terbaru ini, Sony melakukan cukup banyak ubahan untuk meningkatkan fungsi perangkat pintar ini. Dilansir oleh androidauthority.com, Aplikasi terbaru ini akan datang dengan fitur monitor heart rate.

Fitur ini akan memungkinkan perangkat untuk membaca detak jantung pengguna kemudian mengirimkannya ke smartphone. Fitur ini menjadi daya tarik tersendiri pasalnya fitur ini tidak terdapat pada perangkat langsung, bahkan digenerasi pertama Smartband sekalipun. Bahkan dengan aplikasi tambahan ini, Smartband akan membaca detak jantung penggunanya sepanjang hari.

Baca juga5 Tips Sederhana Agar Tidak Ketergantungan Handphone

Dalam bocoran yang sempat muncul di Google Play Store, fitur ini juga hadir dengan fitur smart wake up yang memungkinkan membangunkan pengguna smartband melalui getaran dipergelangan tangan. Pengguna cukup mengatur alarm di smartphone Sony. Maka, ketika alarm berbunyi, SmartBand pun ikut bergetar.

Disamping beberapa fitur baru tersebut, aplikasi ini juga masih menghadirkan beberapa fitur lama seperti perekam jejak langkah, perekam jarak tempuh kala berlari atau berjalan hingga hitungan kalori yang terbakar. Pengguna bahkan menyimpan screenshoot data-data tersebut guna memantau kondisi kesehatan Anda sepanjang hari.

Sayangnya, aplikasi ini hanya akan bekerja maksimal di perangkat Sony saja. Meski banyak yang beranggapan hadirnya aplikasi ini menjadi awal hadirnya smartband versi baru, namun itu semua belum dikonfirmasi oleh Sony. Kita tunggu saja kabar selanjutnya mengenai perangkat pintar ini.

Harga Smartphone Sony Juni 2015

No Smartphone Harga Terendah
1 Sony Xperia Z3 Dual D6633 16GB Rp. 7.150.000
2 Sony Xperia Z Ultra LTE C6833 Rp. 3.399.000
3 Sony Xperia Z Ultra C6802 Rp. 3.549.000
4 Sony Xperia Z3 Compact D5833 Rp. 5.250.000
5 Sony Xperia Z3 D6653 Rp. 6.000.000

 

Baca juga artikel

5 Tips Sederhana Agar Tidak Ketergantungan Handphone

Rumor: Asus Garap Zenfone 3 dengan Spesifikasi di Bawah Zenfone 2

Ukur Tingkat Ketergantungan Pada Handphone Lewat Tes Ini. Waspadai Sindrom Nomophobia!

Like us!
Aris Wibowo

Contributor

3478 Posts