Diperbaharui pada Rabu, 20 Mei 2015 | 14:59

Facebook Rencanakan Game akan Hadir di Facebook Messenger

Facebook Messenger nantinya bisa digunakan untuk bermain game. Hal ini dilakukan oleh Facebook karena pertumbuhan pengguna aplikasi pesan tersebut sangat lambat, sehingga perlu cara lain untuk memikat pengguna, salah satunya dengan menyuntikan aplikasi game ke dalamnya.

Baca jugaHugo Barra Yakinkan Kualitas Mi 4i Lahir Dengan Komponen Terbaik

Seperti dikutip dari The Information, Google telah berdiskusi dengan pengembang untuk menciptakan permainan yang akan berjalan di facebook Messenger. Namun, seperti apa detailnya masih belum bisa dipastikan, apakah game akan ada dalam aplikasi Facebook Messenger atau hanya sebagai cara untuk menghubungkan ke banyak pemain.

Ilya Sukhar, Eksekutif Facebook untuk produk Messenger mengatakan, belum dapat memastikan kapan game tersebut akan muncul. Dia menjelaskan semua masih dalam tahap pembicaraaan. Pastinya, rencana ini selain untuk mendorong minat orang memakai aplikasi facebook Messenger, Facebook berusaha untuk mencari jalur keuntungan baru baginya.

Baca jugaOppo R7 Plus dengan Octa Core 64 Bit dan 4G Siap Meluncur

Hanya saja diakui oleh developer mereka kesulitan untuk membuat pelanggan rutin menggunakan Facebook Messenger. Facebook sendiri telah mengizinkan pihak ketiga untuk mengembangkan berbagai hal pada aplikasinya tersebut, tetapi sejauh ini sebagian besar hanya menambahkan gambar baru, baik itu GIF, stiker, atau gambar dalam chatting.

Baca juga artikel

Harga Asus ZenFone 2 di Indonesia: Ada 4 Varian, Spesifikasi Beda di RAM, Storage dan Jenis Prosesor

7 Langkah Sederhana ini Buat Hasil Foto Kamera Smartphone Lebih Menarik

Tips Aman Membeli Zenfone 2: Berikut Daftar Onlineshop yang Menjual Zenfone 2

Like us!
Tedi Yuni A

Content Writer

942 Posts