Diperbaharui pada Selasa, 17 Februari 2015 | 11:04

Prosesor UltraMobile Intel Core M Skylake Segera Hadir

Bryan Krzanich, CEO Intel mengatakan kepada awak media beberapa waktu lalu pada ajang Goldman Sachs Technology and Internet, bahwa perusahaan prosesor terbesar di dunia ini telah siap menghadirkan sebuah prosesor Ultramobile terbaru dengan membawa arsitektur Skylake. Prosesor akan hadir pada semester kedua tahun 2015.

Lantas apa yang menjadikan prosesor baru Core M Skylake ini lebih unggul dari prosesor lain, semisam Snapdragon atau Tegra? Krzanich menjelaskan bahwa performa prosesor ini jauh lebih tinggi dari prosesor Intel  yang saat ini banyak dipergunakan yaitu Baytrail atau Intel Atom. Seperti diketahui, kebanyakan gadget yang memakai prosesor buatan Intel, pasti mempergunakan Intel Atom, contohnya adalah Zenfone series buatan Asus. Selain performa yang semakin kencang, Core M Skylake juga jauh lebih hemat daya sehingga juga menghemat penggunaan baterai.

Yang membuat para produsen smartphone akan tertarik untuk mempergunakan chipset Core M Skylake adalah ukuranya yang semakin mengecil. Hal ini membawa harapan baru bahwa di masa depan ukuran smartphone yang dibuat bisa jauh lebih kecil, lebih tipis, dan lebih mudah untuk dibawa dibandingkan dengan perangkati sekarang.

Dikatakan oleh CEO Intel bahwa Core M Skylake bisa dipergunakan untuk beragam platform OS, termasuk Windows 8, Windows 8.1, Android, Chrome OS, dan juga Windows 10 terbaru. Hal ini berarti persaingan smartphone di masa mendatang akan semakin ramai dan sengit, apalagi prosesor buatan Intel telah dibekali Hyper Threading yang membuat kinerja prosesor meningkat 2x lipat. Hal tersebut menjadikan prosesor dual core serasa quad core.

Namun CEO Intel tidak menjelaskan lebih lanjut fitur-fitur apa yang akan dibawa oleh prosesor Core M Skylake ini, namun ia berjanji akan memberikan info yang lebih detail saat mendekati peluncuran prosesor ini ke pasaran pada awal Juni mendatang, berbarengan dengan ajang Computex 2015. Mungkin pada saat itu Intel akan membawa bentuk fisik prosesor ini ke pameran dan ditunjukkan bagi para developer dan juga produsen smartphone agar mereka bersiap mendesain ulang gadget mereka untuk dijejali dengan Core M Skylake. (Tedi)

Baca juga:

Kingston MicroSDXC Class 10 UHS-I, MicroSD Jumbo 128 GB

Acer Liquid Z205, Smartphone dengan RAM 1 GB HargaRp 750 Ribu

Samsung Galaxy S6 Edge, Pamungkas di Kelas Atas

Like us!
Alena Yulitta

Contributor

710 Posts