Diperbaharui pada Kamis, 13 Juli 2017 | 10:50

Samsung J3 Pro vs J2 Prime, Duel Dua Hape Terjangkau


Dua hape Samsung Galaxy J3 Pro dan Galaxy J2 Prime memiliki banderol yang terjangkau yang sama-sama dirilis tahun 2016.

Samsung merupakan salah satu penguasa pasar smartphone di Indonesia. Dengan seri Samsung Galaxy J sebagai pasaran untuk kelas menengah ke bawah. Kali ini kami akan melakukan komparasi terhadap dua produk Samsung Galaxy J yaitu Samsung Galaxy J3 Pro vs Galaxy J2 Prime.

Memiliki beberapa fitur yang dapat diandalkan walaupun tak berbanderol harga yang terlalu tinggi yaitu sekitar Rp1,5 juta. Pricebook akan memberikan ulasan mengenai kelebihan serta kekurangan kedua gadget ini. Berikut ulasannya:

Harga Samsung J3 Pro vs J2 Prime

Kedua gadget seri Galaxy J ini memiliki kisaran harga yang tak terlalu berbeda. Meskipun dikeluarkan  pada tahun yang sama yaitu tahun 2016. Pada saat ini berada pada kisaran harga yang sama. Pada awal dirilis Samsung Galaxy J3 Pro dibanderol harga Rp2 juta sedangkan Galaxy J2 Prime dibanderol seharga Rp1,6 juta.

Namun, harga kedua gadget tak memiliki perbedaan yang jauh. Per hari ini harga kedua gadget tersebut memiliki harga sekitar Rp1,5 juta saja. Bagi anda yang tak memiliki kocek terbatas namun tetap ingin mempunyai smartphone dengan spesifikasi bagus dan harga murah maka Samsung Galaxy J3 Pro atau Samsung J2 Prime bisa menjadi pilihan anda.

Desain Samsung J3 Pro vs J2 Prime


Desain dari kedua gadget Samsung Galaxy J Series ini memiliki bodi yang terkesan mirip. Berbeda dengan hape android lain yang lebih memiliki desain yang unik dan menarik. Hampir semua hape Samsung Galaxy (kecuali Samsung Galaxy S8) mengeluarkan desain monoton berbentuk persegi panjang yang membosankan.

Dari sisi dimensi kedua smartphone ini pun tak memiliki perbedaan yang berarti, dimana Samsung Galaxy J3 Pro berukuran 142.2 x 71.3 x 8 mm sedangkan Galaxy J2 Prime 142.2 x 71.3 x 8 mm. Namun perbedaan ada di berat dimana Galaxy Prime lebih berat sekitar 20gram dibandingkan Galaxy J3 Pro yang hanya 139gram.

Namun bagi anda yang sudah terlanjur loyal kepada Samsung, rasanya anda tak akan mempermasalahkan hal ini.

Layar Samsung J3 Pro vs J2 Prime

Selanjutnya adalah layar, di bagian ini akan terlihat perbedaan yang cukup mencolok. Dimana Galaxy J3 unggul di segi layar karena dibekali dengan resolusi 1280 x 720 piksel sedangkan Galaxy J2 Prime hanya 540 x 960 piksel.

Meski sama-sama memiliki layar 5 inch, namun Galaxy J3 Pro sudah membenamkan layar AMOLED 16 juta warna yang membuatnya lebih tajam dan tak menjadi backlight walaupun kondisi terang.

Performa Samsung J3 Pro vs J2 Prime

Beralih ke performa, di sisi ini kedua smartphone semakin terlihat mencolok perbedaan kualitasnya. Jika hape Samsung Galaxy J3 Pro menggunakan chipset Qualcomm Snapdragon 410 berkecepatan 1.2 GHz, sedangkan Galaxy J2 Prime menggunakan Mediatek MT6737T Mali-T720MP2 dengan kecepatan 1.4 GHz.

Dapat dilihat disini kalau Galaxy J2 Prime lebih unggul dari kecepatan prosesor yang digunakan, selain itu OS nya pun lebih update yang dimiliki oleh Galaxy J2 Prime karena sudah menggunakan Marshmallow. Untuk RAM pun demikian Galaxy J2 Prime lebih unggul karena memiliki RAM yang lebih besar yaitu 2 GB sedangkan Galaxy J3 Pro hanya dibekali RAM 1,5 GB.

Kamera Samsung J3 Pro vs J2 Prime

Untuk lini kamera nampaknya kedua smartphone ini tak memiliki perbedaan berarti mengingat keduanya berasal dari vendor yang sama dan memiliki resolusi kamera yang sama yaitu 8MP.

Namun ada perbedaan yang mencolok ketika digunakan video. Samsung Galaxy J2 Prime hanya dapat merekam video dengan resolusi 720 piksel dengan masing-masing 30 fps sedangkan Galaxy J3 Pro dapat merekam menggunakan resolusi HD 1080 piksel juga dengan 30 fps.

Baterai dan Daya Tahan

Untuk urusan daya tahan, keduanya tak memiliki perbedaan yang cukup berarti. Dimana kedua smartphone Galaxy J series ini menggunakan baterai yang sama yaitu removable Li-lon 2600 mAh. Yang dapat digunakan 8 jam dengan pemakaian yang normal.

Kesimpulan

Setelah melihat beberapa ulasan kami diatas, maka anda dapat mengambil kesimpulan smartphone Galaxy J Series mana yang dapat anda jadikan pilihan sebagai smartphone anda.

Jika lebih mengutamakan smartphone untuk dapat melakukan dokumentasi dan keperluan kamera yang dapat diandalkan maka anda dapat memilih Samsung Galaxy J3 Pro sebagai pilihan. Karena smartphone ini dibekali dengan resolusi layar dan kamera yang lebih baik dibanding pesaingnya.

Namun jika ingin mempunyai smartphone yang dapat diandalkan dan tidak lemot ketika sedang digunakan Galaxy J2 Prime dapat menjadi pilihan anda. Mengingat smartphone ini dibekali dengan prosesor yang lebih cepat serta menggunakan OS Android yang lebih update.

Untuk masalah harga nampaknya tak akan menjaadi kendala berarti. Karena kedua smartphone ini dibanderol dengan harga yang tak jauh berbeda.

Sekarang keputusan ada ditangan anda, lebih membutuhkan smartphone untuk keperluan multimedia atau membutuhkan smartphone dengan kemampuan menjalankan aplikasi dengan cepat? Pilih Samsung J3 Pro dan J2 Prime? 

Nama Harga di Pasaran Ukuran Layar Detail Prosesor OS Version RAM Memori Internal GPU Resolusi Kamera Belakang Kapasitas Baterai
Samsung Galaxy J3 Pro (2016) SM-J3110 RAM 2GB ROM 16GB Rp 2.100.000 5 inch Snapdragon 410 5.1 2 GB 16 GB Adreno 306 8 MP 2600 mAh
Samsung Galaxy J2 Prime SM-G532 RAM 1.5GB ROM 8GB Rp 1.200.000 5 inch - 6 1.5 GB 8 GB Mali-T720MP2 8 MP 2600 mAh
Tabel dapat digeser kiri atau kanan

Baca juga artikel :
Duel Hape 6 Inci dengan Baterai 4000 mAh, OPPO F3 Plus VS Samsung Galaxy C9 Pro 
Perbandingan Spesifikasi dan Harga Hape Xiaomi Redmi 4A, 4X, Redmi 4 Prime 
Hape Xiaomi Mi 6 VS Xiaomi Mi 5, Apa Saja yang Baru dan Menarik?  
Like us!
Yudhi Tri Perwira
36 Posts