Asus EeePC K30AD-ID028D Berikan Spesifikasi Kelas Menengah
Asus mampu meraih predikat sebagai vendor dengan kualitas nomor 1 tahun 2014 lalu di pasar Indonesia. Mulai dari komputer hingga ponsel pintar, Asus mulai merajai pasar di tanah air. Asus mempunyai komputer seri PC Desktop yang memiliki kualitas yang sudah tidak perlu diragukan lagi. Seri EeePC K30AD-ID028D ini merupakan seri komputer desktop yang memiliki spesifikasi kelas menengah.
Untuk area desain, Asus EeePC K30AD-ID028D ini mempunyai tampilan yang tidak terlalu berbeda jauh. Bentuk dari pc desktop ini berbentuk tower dengan warna dominan hitam yang cukup elegan dan simpel.
Bergerak di area dapur pacu, Asus EeePC K30AD-ID028D ini menggunakan chipset dari Intel berupa H57 Express. Sementara untuk area prosesor, Asus menggunakan produk dari Intel berupa Intel Pentium G3240 dengan kecepatan 3.1 GHz dan 3 MB L2 cache. Sedangkan di sektor memori RAM, Asus EeePC K30AD-ID028D ini menyediakan memori RAM dengan besar 4 GB yang bisa ditambahkan hingga 16 GB DDR3.
Sementara di area kartu grafis, Asus EeePC K30AD-ID028D ini menyediakan kartu grafis Intel HD Graphics Media Accelerator yang sudah cukup mumpuni untuk komputer desktop. Seri Asus EeePC K30AD-ID028D yang memiliki dimensi 180 mm x 350 mm x 390 mm ini menyediakan memori internal atau harddisk yang mempunyai kapasitas sebesar 500 GB.